Bongkar Ulang Isi Hati dalam Dear Zindagi [Movie Review]


Director: Gauri Shinde
Writer: Gauri Shinde
Casts: Alia Bhatt, Shah Rukh Khan, Kunal Kapoor, etc
Genres: Drama, Romance  

Wah kacau sih, gatau harus gimana ngegambarin film ini. Sebenarnya udah lama banget nonton Dear Zindagi tapi baru sempat ngulasnnya sekarang. Ancur banget bagusnya, dari segi cerita pun sinematografinya. Duh, maaf nggak bisa biasa aja untuk rekomendasiin film ini buat kalian.

Film india itu nggak selamanya identik dengan nari di bawah pohon, atau nyanyi-nyanyi doang kok. Serius! Banyak film yang bagus dan cukup untuk menampar kesadaran. Salah satunya film ini. Fyi saya suka film India dan nggak malu untuk mengakuinya, kalem, jadi santai aja ya~

Meski genrenya drama, tapi jauh-jauh dari pikiran bahwa film ini akan menye-menye atau bikin menguras air mata karena sedih galau-galau. Karena yang saya rasa sepanjang nonton film ini lebih ke pengalaman dan perjalanan untuk menyembuhkan diri sendiri. Padahal yang lagi diterapi itu si Alia Bhatt, tapi saya sebagai penonton juga ngerasain hal serupa. Kan kan parah banget kecenya huhu. Gauri, thank you for this beautiful story, seriously!

Saya bahas dari jalinan ceritanya dulu yang berawal dari seorang perempuan yang punya banyak ambisi dan mimpi tapi dikelilingi hal negatif dan respon negatif dari keluarga dan lingkungannya. I know that feeling, that's why i love this movie sooooo much. Nggak ada kesan dipaksakan, justru film ini sangat amat alami dan jujur banget untuk pengungkapan alurnya. Mulai dari soal pasangan, ketakutan, kekhawatiran, patah hati sampe ke hal-hal lainnya termasuk masa kanak-kanak.



Secara nggak langsung film ini ngajak kita buat membongkar ulang isi hati dan semua kegelisahan sampe ke akar-akar biar dapet permasalahan dan tau cara menyelesaikannya. Biar kita bisa say hi to life again. Gila nggak? Padahal kita hanya sebagai penonton yang dengerin dialog antara Alia dan SRK tapi udah berasa tamparannya.

Buat saya nggak ada kesan lambat atau buru-buru dalam menggulirkan keseluruhan cerita di film ini. Saya betah-betah aja nonton sambil ngegali isi kepala, bahkan saat udah nyampe ending rasanya bener-bener pecah dan semelegakan itu sampe gamau filmnya berakhir. Saya rasa, banyak orang yang akan jadi berubah cara pandangnya tentang hidup, tujuan, relationship dan perjalanan setelah menelaah semua dialog di film ini.



Tema umum yang diambil sebenarnya sederhana, tapi ya mana ada sih hidup yang sesederhana itu?  Terlepas dari semua sinematografi, latar, kostum dan segala printilan lainnya yang bener-bener cantik. Film ini nggak akan bernyawa, kalo Alia Bhatt nggak sebegitu kerennya mengeluarkan semua kemampuannya untuk me"nyata"kan karakter Kaira. Dan untuk SRK nggak mau komentar apa-apa lah ya, karena alasan awal saya nonton Dear Zindagi ya emang karena dia, dan yaaa dia kembali dengan aktingnya yang super!~~



Udah ah, nanti jadi kebanyakan basa-basi. Overall, kalian harus sih nonton film ini. Terus abis itu cerita ke saya gimana pengalamannya. Karena, saya gabisa nggak ngasih angka 9.5/10 untuk film ini! Huhu, i can't handle my feelings.



2 comments

© Hujan Mimpi
NA